Pada hari Rabu dan Kamis tanggal 25 dan 26 Juni 2024, SMK N 1 Kaligondang mengadakan Workshop Penguatan Proses Pembelajaran Berbasis Dunia Kerja dengan tema Pembelajaran Guru di Sekolah.
Bertindak sebagai narasumber adalah Bapak Suharjito, S.Sn, M.Sn. Beliau adalah pengembang teknologi dari Balai Besar Pengembangan Penjaminan Mutu Pendidikan Vokasi (BBPPMPV) Seni dan Budaya.
Pada workshop hari pertama ini, disampaikan tentang Implementasi Kurikulum Nasional, yaitu pembelajaran berdiferensiasi.